Monday, June 30, 2014

Tes CPNS 2014 Wajib Pakai CAT

Tes CPNS 2014 Wajib Pakai CAT - Pada Tes CPNS 2014 nanti, seluruh instansi pusat dan daerah wajib menggunakan sistem CAT termasuk pada instansi yang akan anda lamar.

Apa itu CAT CPNS?


CAT adalah Computer Assisted Test yaitu Software tes komputer untuk merekrut CPNS yang dilakukan secara online. Jadi ujian tidak lagi memerlukan pensil 2B dan papan ujian seperti dalam sistem LJK, tetapi dibutuhkan peralatan komputer yang nantinya disediakan instansi yang mengadakan tes CPNS 2014.

Software CAT CPNS dapat anda peroleh setelah mendaftar di situs Latihan Soal.

Tujuan penggunaan sistem CAT adalah untuk :
  • Mempercepat pemeriksaan dan laporan hasil ujian secara real time
  • Menciptakan standarisasi hasil ujian yang lebih baik
  • Menetapkan standar nilai

Kelebihan dan manfaat CAT yaitu:
  • Peserta bisa melakukan pendaftaran melalui internet
  • Nilai hasil tes peserta ujian dapat langsung diketahui saat itu juga
  • Semua materi tes sudah disediakan di dalam software (Tes Pengetahuan Umum, Tes Bakat Skolastik dan Tes Skala Kematangan)
  • Penilaian dilakukan secara obyektif

Software Latihan CAT CPNS


Sebagai latihan anda membutuhkan software CAT CPNS. Softwae CAT ini telah dikembangkan sejak tahun 2008 dan terus di update. Sekarang telah banyak orang yang berhasil lulus tes CPNS setelah berlatih menggunakan software CAT ini.

Penggunaan software CAT ini tidak sulit, yang perlu anda lakukan adalah terus berlatih menjawab soal-soal. Software ini hanya perlu anda download lalu install di laptop/pc atau tablet, anda dapat menggunakannya tanpa harus terkoneksi dengan internet. Dengan software CAT ini anda dapat mengukur kemungkinan bisa lulus CPNS atau tidak

Cara Menggunakan Software CAT CPNS


1. Pilih jenis soal yang akan anda ikuti (lihat panah)

software latihan soal cat
2. Akan muncul jendela browser, klik lanjutkan

software latihan soal cat

3. Pilih salah satu jawaban yang benar, jika salah/benar ada pemberitahuannya

software latihan soal cat

4. Setelah selesai menjawab semua pertanyaan maka nilai score anda sudah diberikan.

software latihan soal cat

5. Pilih tombol kilas balik untuk melihat jawaban yang benar.

software latihan soal cat

Seperti inilah bentuk tes CPNS tahun ini, untuk mendapatkan software Latihan CAT CPNS anda harus mendaftar dulu di situs ini: Latihan Soal.

Rekomendasi: Software Latihan CAT CPNS 2014 hanya di www.daftarsoal.com.

Persyaratan/Kelengkapan Berkas CPNS Honorer K2 Yang Lulus di Kementrian Agama

Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 56 Tahun 2012 tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan Pemerintah Nomor 48 Tahun 2005 Tentang Pengangkatan Tenaga Honorer Menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil, dengan ini kami sampaikan persyaratan/berkas yang harus dilengkapi untuk pengajuan usulan Penetapan NIP, bisa diunduh pada tautan di bawah ini :

cpns kementrian agama

( Klik yang akan di unduh )

1. Daftar Kelengkapan Berkas
2. Surat Pernyataan CPNS
3. Surat Pernyataan 

Rekomendasi: Software Latihan CAT CPNS 2014 hanya di www.daftarsoal.com.

Pengumuman CPNS Tenaga Honorer K2 Kementerian Agama

Pengumuman CPNS K2 Kementrian Agama - Setelah ditungguh sekian lama, Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), Kamis (26/6) petang, mengumumkan hasil seleksi CPNS tenaga honorer kategori 2 (K2) dari Kementerian Agama (Kemenag).

Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Publik (PAN-RB) Herman Suryatman mengatakan, dengan pengumuman hasil seleksi CPNS honorer K2 Kemenag ini, maka berakhir sudah keseluruhan pengumuman hasil seleksi CPNS dari jalur tenaga honorer K2.

Pengumuman CPNS Kementrian Agama

Adapun hasil seleksi CPNS K2 Kemenag ini, menurut Herman, dapat dilihat di website resmi Kementerian PAN-RB dan Badan Kepegawaia Negara (BKN). “Seperti biasa bisa dilihat melalui cpns.menpan.go.id dan sscn.bkn.go.id atau melalui website media parnert kami,” kata Herman, di Jakarta, Jumat (27/6).

Sementara dalam laman Kementerian Agama juga disampaikan, bahwa informasi nama-nama tenaga honorer K2 yang lolos seleksi CPNS juga dapat diakses pada http://kemenag.go.id/index.php?a=artikel&id=25767 atau download disini.

Kepada tenaga honorer yang dinyatakan lulus seleksi CPNS, Herman mengingatkan supaya segera melengkapi berkas-berkas yang diperlukan untuk kepentingan pemberkasan. Ia menegaskan, tidak ada pungutan biaya sepeserpun bagi tenaga honorer K2 yang dinyatakan lulus, untuk melakukan proses pemberkasan,” ujarnya.

Kepala Biro Hukum, Komunikasi, dan Informasi Publik Kementerian PAN-RB itu bahkan meminta tenaga honorer K2 untuk melaporkan secara resmi, jika dimintai uang oleh oknum-oknum atau pihak-pihak yang mengaku berjasa dalam kelulusan seleksi CPNS ini.

Baca Juga: Persyaratan/Kelengkapan Berkas CPNS Honorer K2 Yang Lulus di Kementrian Agama

Sumber: http://www.setkab.go.id/berita-13373-inilah-hasil-seleksi-cpns-tenaga-honorer-k2-kementerian-agama.html

Rekomendasi: Software Latihan CAT CPNS 2014 hanya di www.daftarsoal.com.

Monday, June 23, 2014

Formasi CPNS 2014, 5% untuk Semua Jurusan

 

BANDUNG – Pemerintah berencana membuka formasi CPNS untuk semua jurusan. Hal ini dilakukan untuk memberikan kesempatan pada para sarjana jurusannya tidak ada dalam formasi yang telah ditetapkan untuk mengisi jabatan tertentu.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Azwar Abubakar mengatakan, gagasan itu terinspirasi dari sejumlah bank yang ternyata menerima pegawai dari semua jurusan. “Bahkan ada seorang sarjana Teknik Nuklir yang pernah menjabat sebagai Direktur Utama sebuah bank BUMN, dan ternyata sukses,” ujarnya di sela-sela kuliah umum di Institut Teknologi Bandung (ITB), di Bandung, Senin (02/06).

Dikatakan, beberapa bank besar seperti City Bank, Bank Mandiri, Bank BNI menerima pegawai dari semua jurusan, baik teknik, manajemen, ekonomi, accounting, sastra, pertanian, kehutanan, dan sebagainya. Setelah diterima, mereka dilatih terus menerus, dan ternyata banyak yang berhasil. “Kenapa kita tidak buat seperti itu,” imbuh Azwar.

Dipihak lain, Azwar memahami bahwa dalam rekrutmen CPNS belakangan ini ada beberapa jurusan yang tidak ada formasinya. Karena itu, dalam rekrutmen CPNS dan Aparatur Sipil Negara (ASN) pada umumnya, tetap ada formasi untuk jabatan fungsional tertentu dan akan dibuka formasi untuk semua jurusan. “Jumlahnya tidak banyak, maksimal lima persen dari formasi. Jangan sampai mereka bilang, lulusan ini kok tidak ada formasinya,” ujarnya.

Menurut rencana, sekitar pertengah Juni ini pemerintah akan menetapkan formasi ASN dari masing-masing instansi pemerintah, untuk selanjutnya lowongannya diumumkan. “Pelaksanaan pendaftaran dan test kompetensi dasar mudah-mudahan bisa dimulai pertengahan Juli, setelah pemilihan presiden,” tambah Menteri. (http://www.menpan.go.id)

Rekomendasi: Software Latihan CAT CPNS 2014 hanya di www.daftarsoal.com.

Thursday, June 12, 2014

Contoh Curriculum Vitae (CV) Yang Menarik

Kita akan bahas bagaimana Contoh CV yang menarik versi blog ini. CV adalah singkatan dari Curriculum Vitae merupakan Contoh Resume yang akan digunakan untuk melamar sebuah pekerjaan. Contoh resume kerja yang di postingan ini berdasarkan pengalaman pribadi dan hasil googling di internet.

CV daftar riwayat hidup sangat diperlukan ketika hendak melamar sebuah pekerjaan di perusahaan. Belakangan ini CV dianggap sangat penting bahkan menjadi penentu bagi seorang pelamar sebab CV memiliki persentase yang cukup besar dalam hal penerimaan kerja di instansi. Jika anda membuat CV yang di ketik maupun tulis tangan harus dibuat sebagus mungkin.


Contoh daftar riwayat hidup atau CV yang dibuat dengan jujur dan menarik, mungkin dapat menjadi daya tarik dan nilai tambah tersendiri bagi HRD, juga yang menjadi perhatian bukanlah soal CV semata, karena sebagus apapun CV tersebut jika tidak diimbangi dengan skill, sikap dan pendidikan mumpuni belum tentu juga mendapat perhatian khusus oleh tim rekrutasi.

Cara membuat CV yang menarik


Curriculum Vitae adalah Daftar Riwayat Hidup yang menggambarkan diri Anda yang sesungguhnya. Jika anda mampu membuat CV yang efektif dan menarik akan memperlebar kesempatan anda menemukan pekerjaan idaman.

Sebelum anda dipanggil untuk tes, CV menjadi cara pertama yang dilihat perusahaan dari pelamar. CV yang bagus akan mendapat kesan pertama bagi HRD mengenai anda. Ibaratnya apa yang kita tulis di CV adalah usaha kita dalam self-branding dan memasarkan keahlian diri sehingga kita terpilih menjadi orang yang tepat dalam mengisi posisi kerja yang dibutuhkan. Jadi buatlah CV yang efektif dan menarik untuk meningkatkan kesempatan anda dalam mendapatkan pekerjaan. Lalu bagaimana cara membuat CV yang efektif, menarik dan menjual?

Sebelum membahas cara membuat CV yang menarik, kita akan cari tahu apa itu CV dan Resume?

CV atau Resume adalah sebuah dokumen singkat dan padat yang menjelaskan secara ringkas mengenai diri Anda, apa saja pencapaian yang telah Anda lakukan di masa lalu, bagaimana relevansi pengalaman Anda terhadap posisi pekerjaan yang dilamar, dan apakah Anda orang yang tepat untuk dipilih diantara ribuan kandidat lainnya. Intinya, CV merupakan gambaran personifikasi diri dalam tulisan. CV yang baik adalah dimana pembaca CV tersebut dapat membayangkan dengan baik sang pembuat CV sebelum bertemu langsung secara fisik.

Apa saja yang harus dicantumkan dalam sebuah CV?


Berikut ini data yang wajib anda tampilkan ketika membuat sebuah CV yang menarik
  • Data Pribadi, berisi nama lengkap, alamat rumah, email, nomor telpon dan identitas pribadi lainnya.
  • Pendidikan, bagian ini menjelaskan latar belakang pendidikan dan hubungannya dengan pekerjaan yang dilamar. Cantumkan pendidikan formal maupun non formal khusus yang Anda ikuti.
  • Pengalaman Kerja, bagian ini paling sering diperhatikan oleh perusahaan yang merekrut. Jelaskan secara detail apa yang Anda kerjakan, nama perusahaan tempat kerja sebelumnya, posisi Anda, dan pekerjaan yang Anda lakukan sehari-hari (job description).
  • Keterampilan Yang Dimiliki. Jelaskan juga apa saja yang Anda miliki sebagai proses belajar maupun pengalaman dari pekerjaan sebelumnya. Sebisa mungkin hindari penulisan keterampilan seperti: mampu berkomunikasi dengan baik, dapat bekerja dalam tim, cepat belajar hal yang baru. Penjelasan seperti itu tidak memberikan nilai tambah karena semua kandidat juga melakukan hal yang sama. Mungkin dalam bagian ini Anda bisa menambahkan keterampilan Anda dalam berbahasa lebih dari sau bahasa atau keterampilan dalam menggunakan applikasi-aplikasi komputer.
  • Training Yang Pernah Diikuti. Cantumkan daftar pelatihan/training yang pernah Anda ikuti untuk memberi gambaran sejauh mana perkembangan dan wawasan apa saja yang sudah dimiliki. Pilihlah pelatihan yang relevan dengan posisi yang dituju.
  • Prestasi. Ini penting, disamping pengalaman kerja Anda bisa menjelaskan secara singkat prestasi di pekerjaan, pendidikan ataupun dalam bidang kemasyarakatan lainnya. Prestasi di bidang kemasyarakatan atau hal-hal di luar pekerjaan juga menarik bagi seorang rekruter untuk digali lebih jauh.
  • Kegiatan Ekstrakurikuler, berikan sedikit gambaran kegiatan yang dilakukan di masyarakat. Ini akan menunjukkan bahwa Anda bisa membagi waktu dan memiliki wawasan yang lebih luas, tidak hanya sebatas pekerjaan.

Tips membuat CV yang menarik


Beberapa tips ini mungkin dapa membantu anda dalam membuat CV yang menarik;
  • Rapi dan Mudah Dibaca
  • Memberikan Informasi Lengkap
  • Disajikan Secara Ringkas
  • Konsistensi Karir. Kunci penting yang menentukan untuk dihubungi oleh pihak perusahaan menuju tahapan rekrutmen berikutnya. Pihak perusahaan lebih memilih specialis dalam bidang tertentu untuk mengisi posisi yang lowong.
  • Karir Progresif. Ketika Anda sudah menjadi spesialis di satu bidang, keputusan untuk menuju tahap rekrutmen berikut biasanya akan lebih mudah diambil oleh pihak perusahaan kalau apabila Anda menjalani karir yang progresif. Karena disinilah indikator paling nyata apakah Anda mampu memberikan performa kerja terbaik dalam spesialisasi yang dipilih yang berarti pula mendapat ganjaran berupa promosi jabatan kalau memang berprestasi.
  • Achievement. Jangan pernah ragu untuk mencantumkan pencapaian prestasi yang diukir dalam tiap jabatan atau posisi yang ditempati sebelumnya. Inilah kesempatan terbaik untuk menjual bukti kemampuan dan kompetensi yang sesungguhnya kepada pihak perusahaan yang merekrut.
  • Custom Made. Yang dimaksud custom made disini adalah mengubah dan menyesuaikan CV atau resume agar sedapat mungkin menunjukkan kepada pihak perusahaan yang merekrut bahwa kemampuan dan kompetensi yang Anda miliki memang menyamai atau mendekati persyaratan kerja yang dicari oleh pihak perusahaan.

Ada satu hal yang dilupakan ketika seseorang membuat CV, yaitu untuk siapa CV itu dibuat atau dengan kata lain “siapa sih yang bakal membaca CV tersebut ?”, dengan demikian aplikan mengetahui apa sih maunya calon bos tersebut. Umpamanya kalau kita ingin juara di pertandingan sepak bola, kita harus mengetahui siapa calon musuh kita. Kemudian kita menentukan strategi mana yang paling tepat untuk menghadapinya. Bertahan lalu menyerang balik atau dari awal sudah melakukan penekanan ke daerah pertahanan lawan. Lain musuh lain strategi, itu mungkin poin nya.

Sekarang pertanyaannya adalah siapa calon bos kita? Bagaimana umumnya karakter mereka ?.

Strateginya :
  1. Teliti persyaratan kualifikasi yang diminta
  2. Jawab semua persyaratan tersebut melalui CV, berarti lain lowongan lain CV
  3. Buat CV yang ringkas dan gampang difahami, namun langsung ke sasaran yang mereka mau
  4. Masukan hanya hal-hal yang ada hubungannya dengan kepentingan bisnis mereka
  5. Nyatakan bahwa kita menguasai semua lingkup kerja kita
  6. Cari lebih banyak lagi info tentang calon bos/ perusahaan yang dituju sehingga kita bisa membuat strategi bermain yang lebih baik.
Sebagai pelengkap, sang pelamar harus pintar-pintar membuat “sinyal” atau “sentuhan” yang bisa membuat calon bos/ perusahaan merespon CV nya. Atau pada saat wawancara Anda arahkan pertanyaan mereka mengenai hal-hal yang Anda kuasai jawabannya. Usahakan jawaban Anda tidak menimbulkan lagi pertanyaan bagi pewawancara.

Contoh Curriculum Vitae


Berikut beberapa contoh format CV dan template CV yang sangat menarik saya peroleh dari sini,

Contoh CV

Contoh CV

Contoh CV

Contoh CV


 Contoh lainnya:

Contoh CV



Contoh CV
Demikianlah Contoh CV (Curriculum Vitae) yang menarik semoga bermanfaat.

Referensi
  • http://suryosumarto.com/7-syarat-membuat-cv-atau-resume-yang-menjual/
  • http://www.skipnesia.com/2014/07/contoh-cv-daftar-riwayat-hidup-terbaru.html

Tuesday, June 10, 2014

Tes kepribadian: Cara mengetahui kepribadian seseorang dari posisi tidurnya

Tes Kepribadian ini hanyalah sebuah perkiraan mungkin tidak seratus persen benar semuanya, saya tidak menganjurkan Anda untuk mempercayainya karena saya bukan seorang psikolog, semua berpulang kepada pribadi masing-masing yang menilainya. Berikut ini Tes Psikologi Kepribadian salah satu cara untuk melihat psikologi kepribadian seseorang berdasarkan posisi tidurnya yang saya dapat dari blog Kumpulan Tes Psikologi.

Sekarang Tes Kepribadian Diri dapat anda gunakan Tes Kepribadian Online pada website yang menyediakan Tes Kepribadian Online Gratis, misalnya pada link berikut ini.

Test Kepribadian Berdasarkan Posisi Tidur


Tidur Terlentang dengan Tangan dan Kaki Terbuka Lebar

Posisi ini benar-benar pecinta jiwa kebebasan yang menunjukkan idenditas diri yang sebenarnya. Lebih suka kenyamanan dan pemuja kecantikan, selain itu juga tipe orang yg boros (tapi untungnya kamu juga berpenghasilan lumayan). Memiliki sifat sedikit usil dan sangat menikmati gosip. Jadi, siapa yang kamu sebutkan di ceritamu sekarang akhir-akhir ini?

Tes kepribadian Posisi Tidur

Tidur Terlentang dengan Kaki Menyilang

Pose ini menggambarkan obsesi diri dan cenderung kesulitan dalam menerima perubahan. Kesendirian adalah prioritas kamu. Namun, kualitas penebusan kamu adalah batas toleransi.

Tes kepribadian Posisi Tidur

Tidur Terlentang dengan Tangan Menopang Kepala

Pose ini adalah kepribadian yang sangat cerdas dan antusias untuk belajar. Namun terkadang penuh dengan ide-ide gila yang sulit untuk diikuti. Tipe orang seperti sangat menjaga keluarganya dengan baik, tapi masalahnya orang ini sangat mencintai setiap orang. Pilihan yang sulit, ya!

Tes kepribadian Posisi Tidur

Tidur Tengkurap

Pernah tidur tengkurap sepanjang malam? orang ini cenderung berpikiran sempit, egois dan selalu memaksa orang lain untuk memenuhi kebutuhan kamu sendiri, cenderung sembrono dan acak-acakan.

Tes kepribadian Posisi Tidur

Tidur Miring Berbaring di Satu Sisi

Pose ini menunjukkan kepedean diri, keberhasilan dalam apa pun yang kamu lakukan, dengan semangat dan usaha kamu. Orang-orang yang tidur di sisi kanan mereka dengan lengan kanan yang membentang di atas kepala mereka dan berbaring di sisi kanan dikatakan akan diberkati dengan kekuasaan dan kekayaan.

Tes kepribadian Posisi Tidur

Tidur Miring Meringkuk

Egois, cemburu dan dendam adalah kata-kata yang tepat untuk orang ini. Orang-orang di sekitar kamu harus hati-hati untuk tidak menginjak jari-jari kaki kamu saat kamu mudah tersinggung!

Tes kepribadian Posisi Tidur

Tidur Miring Berbaring di Satu Lengan

Bertentangan dengan yang sebelumnya (meringkuk), kamu lembut, sopan, jujur, dan penuh kasih. Jadi, tak ada yang sempurna. Bangun rasa percaya diri kamu dan belajar untuk menerima kesalahan atau ketidaksempurnaan. Kebahagiaan akan menghampiri kamu!

Tes kepribadian Posisi Tidur

Tidur Miring dengan Satu Lutut Ditekuk

Kamu cenderung rewel, selalu merengek dan mengeluh. Kegugupan mungkin nama kedua kamu. Kamu mudah tegang dan terlalu gembira atas hal-hal yang sepele. Kehidupan bukanlah sesuatu yg berlebihan. Belajarlah untuk santai.

Tidur dengan Sikap Memeluk

Kamu merasa kesepian dan tertekan karena kamu terobsesi dengan kegagalan dan kemunduran masa lalu kamu. Kamu ragu-ragu, memberi orang lain kesan bahwa cinta telah hilang dalam hidup kamu.

Tes kepribadian Posisi Tidur 

Menutup dari Kepala hingga Jari Kaki

Kamu mungkin tampak macho di depan umum, tapi jauh di dalam hati, kamu itu pemalu dan lemah. Kamu cenderung untuk menyimpan banyak rahasia. Jika kamu menemui masalah, kamu lebih suka menyimpannya untuk diri kamu sendiri daripada meminta bantuan. Tidak heran jika kamu meringis dalam tidur kamu!

Tes kepribadian Posisi Tidur

Waktunya mengubah posisi tidur kamu? (sepertinya bukan posisi tidur yang kamu rubah, tapi sifat kamu hihihi*)

Ingin tahu seperti apa tes kepribadian saat Psikotes? Pahami soal-soal tes kepribadian di artikel berikut ini.

Saturday, June 7, 2014

Lowongan kerja Lafarge (PT. Semen Andalas Indonesia)

Lowongan kerja Lafarge (PT. Semen Andalas Indonesia)

URGENLY REQUIRED

Lafarge Indonesia a subsidary of world in cement manufacturing and building material having its operation in Aceh, North Sumatera, Riau and Batam invites you to joint our team to be bassed in Lhoknga as:


1. Lafarge Graduate Trainee (LGT)

General Requirements:
  • Bachelor degree from Accounting
  • Minimum GPA 3.0
  • Single and Male
  • Max age 26 years old in December 2014
  • Active English, computer literacy (Excel, Word, PPT)
  • Good personality, easy to interact with others, initiative, energetic, and able to work under pressure
  • Able communicated well with all people
  • Active in organization is an adventage
Competencies:
  • High integrity and values, initiatives, costumer focus, teamwork and cooperation, and driving for results
  • Relationship building, flexibility, information seeking, interpesonal understanding, and impact and influence

2. Lafarge Engineer Graduate Trainee (LEGT) (brosur)

General Requirements:
  • Bachelor degree from Chemical Engineering/ Chemical Scientist and Mechanical Engineering
  • Diploma degree from Electrical Engineering and Mechanical Engineering
  • Minimum GPA 3.0
  • Single and Male
  • Max age 26 years old for bachelor and 24 years old for Diploma on December 2014
  • Active English, computer literacy (Excel, Word, PPT)
  • Good personality, easy to interact with others, initiative, energetic, and able to work under pressure
  • Able communicated well with all people
  • Active in organization is an adventage
Competencies:
  • High integrity and values, initiatives, costumer focus, teamwork and cooperation, and driving for results
  • Relationship building, flexibility, information seeking, interpesonal understanding, and impact and influence
Qualified candidates are invited to forward your application with full resume, recent photograph, not later than 14 days after the date of this advertisement to:

Email : semen.andalas@lafarge.com
or
PO BOX 30

Please put the job and area in the subject of your application.
ONLY SHORTLISTED CANDIDATES WILL BE NOTIFIED FOR FURTHER SELECTION PROCESSES

Catatan: Panduan lulus seleksi di perusahaan swasta klik di sini...

Download brosur lowongan Lafarge LGT dan LEGT, atau lihat di https://www.facebook.com/photo.php?fbid=653719488030990&set=pcb.508998915895982&type=1&theater


Sunday, June 1, 2014

Ini Dia Tips untuk Test IQ

Test IQ - "Berapa sih IQ anak Anda?” Saat disebutkan satu angka mungkin teman Anda membelalakkan mata terkagum-kagum bahkan sebaliknya mengangguk-angguk prihatin. Mungkin ada yang salah dengan angka yang Anda sebutkan?

Apa sebenarnya IQ itu?

IQ adalah singkatan dari Intelligence Quotient, inteligensi berarti keterampilan berpikir dan kemampuan beradaptasi dalam mempelajari pengalaman hidup sehari-hari. Berarti semakin mampu seseorang menemukan arti dari pengalamannya, dan mampu memecahkan persoalan yang dialaminya sehari-hari, maka dia akan semakin cerdas.

Test IQ

Inteligensi dapat diukur dalam quotient atau hasil bagi? Dasar pengukurannya menggunakan cara yang sederhana, rumusnya seperti ini:

Rumus Test IQ

Keterangan:
  • MA: Mental Age atau usia mental, seperti apa kemampuan si anak maupun orang dewasa dibandingkan dengan teman seusianya
  • CA: Chronological Age, usia sebenarnya. 
  • MA dan CA dihitung dalam bulan. 
Contohnya:

Seorang anak yang berusia 6 tahun 2 bulan (CA = 74 bulan), setelah diperiksa ternyata kemampuannya sama dengan teman-temannya yang berusia 6 tahun 9 bulan (MA = 81 bulan). Maka IQnya adalah 81/ 74 dikali 100, hasilnya 109. 
IQ 90-110 adalah IQ rata-rata. Semakin tinggi IQ seseorang, maka ia semakin cerdas, hal ini dikarenakan kemampuan mentalnya sama dengan orang yang usianya jauh di atas dia.

Baca juga artikel:

Skor MA diperoleh dari rangkaian soal yang ditanyakan kepada sianak, seberapa banyak soal yang dijawab dengan benar, lalu dibandingkan dengan anak yang usianya setara.
Contoh,

Seorang anak usia 7 tahun 1 bulan dibandingkan dengan anak 7 tahun 0 bulan sampai 7 tahun 3 bulan, tidak akan dibandingkan dengan anak 6 tahun 11 bulan ataupun 7 tahun 4 bulan. Perbandingan ini telah melewati pengujian terhadap begitu banyak orang sehingga didapatkan skor yang betul-betul mengukur IQ  dan skor yang setara saat diulang kembali.

Isi IQ

Test IQ yang benar tidak cuma menghasilkan 1 skor IQ tunggal, tetapi kumpulan dari berbagai skor. Skor ini terdiri dari daya tangkap, daya ingat, kemampuan konsentrasi, kemampuan analisis-sintesis, kemampuan matematika, kemampuan bahasa, dsb. Test IQ juga mampu mengukur seseorang mengenai sikap kerja seperti ketelitian, kecepatan kerja, ataupun sistematika kerja. lalu sikap kerja ini diinterpretasikan kedalam berbagai hal, misalnya seperti kesiapan sianak untuk masuk sekolah. 

Perlukah tes IQ?

Sebenarnya sangat banyak manfaat tes IQ, apakah semua anak perlu melakukan tes ini? Jawabannya: TIDAK. Ya, sebab tak semua anak harus melakukan tes IQ. Tes IQ hanya diperlukan apabila ada kecurigaan tentang gangguan psikologis. Contohnya apabila daya tangkap anak lambat dibandingkan teman seusianya,  mungkin saja anak ini mengalami tuna grahita, dan diharuskan untuk tes IQ.

Sebaliknya, jika anak baik-baik saja, ia dapat distimulasi dengan cara yang disarankan oleh psikolog. Terkadang tes IQ diperlukan saat seleksi atau penempatan murid untuk memahami kondisi murid sehingga penanganan sekolah lebih tepat.

Sebenarnya tes IQ bukan saja untuk tes inteligensi, tetapi melalui tes IQ para psikolog dapat mengetahui kepribadian seseorang (tes kepribadian), terkadang diberikan juga tes psikomotor untuk memahami koordinasi visual-aural-motorik. Ada juga tes minat/bakat biasanya dilakukan oleh para psikolog pendidikan untuk mengenali dan mengarahkan minat/bakat remaja.

Apa yang harus disiapkan untuk test IQ?

Untuk mendapatkan hasil tes yang maksimal pada saat tes sebaiknya benar-benar dalam keadaan sehat (cukup istirahat dan makan). Jika sedang sakit atau kurang fit hasilnya mungkin kurang optimal.

Jika akan melakukan tes terhadap anak sebaiknya tidak perlu ada latihan apapun. Jauh lebih baik kalau anak santai dan tak punya prasangka apapun terhadap pemeriksaan, karena hasilnya akan jauh lebih murni. Tak perlu orangtua mencarikan buku tes IQ dan melatih anak dengan soal-soal di dalamnya. Hal ini menyebabkan berpengaruh terhadap hasil (terkadang pengaruhnya negatif, karena anak cenderung lebih cemas), belum tentu apa yang dilatihkan memang sesuai dengan jenis tes yang diberikan, mengingat begitu banyaknya variasi tes psikologi.

Jika anda tertarik ikuti saja Tes IQ Online pada web rujukan berikut; www.arealme.com/iq/id/. Nah, cukup paham kan tentang tes IQ? Marilah kita bijak dalam menggunakannya!